Pengurus Cabang Lembaga Perekonomian Nahdlatul Ulama (PC LPNU) Jepara, mengadakan kegiatan Pelatihan Pemasaran untuk peningkatan kapasitas UMKM NU, yang berlangsung di Aula lantai 2 Gedung PCNU Kabupaten Jepara, Selasa (5/12/2023)
Pelatihan ini merupakan pelatihan yang kedua yang diadakan oleh PC LPNU Jepara, sebelumnya sudah ada pelatihan Manajemen Usaha.
Seperti yang dikatakan oleh Sochib Achmada selaku Ketua PC LPNU Jepara sekaligus Owner Azola, bahwa pelatihan ini merupakan pelatihan yang berkelanjutan dimana yang pertama pelatihan manajemen usaha, sekarang pelatihan pemasaran dan selanjutnya juga ada lagi pelatihan branding dan packaging.
Dalam pelatihan pemasaran ini disampaikan oleh dua narasumber, yang pertama disampaikan Alimin Arhab dan yang kedua disampaikan oleh Muhammad Umar Hamdan owner Rotan Jepara.
Alimin Arhab mengatakan bahwa dalam sebuah pemasaran minimal ada hal-hal kritis atau detail tentang bisnis kita, misalnya visi misi, target pasar, dan lain sebagainya. Sehingga dalam memasarkan produk dalam bisnis bisa sesuai dengan goals atau tujuan.
“Dalam pemasaran harus punya visi, misi, dan target pasar, agar goalnya tercapai” tuturnya
Sedangkan Hamdan panggilan akrab dari Muhammad Umar Hamdan, menyampaikan dalam pemasaran lebih dominan dari segi online baik dari segi website, sosmed, dan lain sebagainya.
Hamdan menyatakan, bahwa pemasaran melalui online lebih mudah dibandingkan offline, karena melalui online lebih mudah deal atau sepakat dalam transaksi. Dibanding melalui offline lebih sulit deal karena pertanyaan lebih detail dan jeli.
” Pemasaran online lebih mudah dibanding pemasaran offline” tegasnya
Diakhir acara sebelum penutupan, Owner Azola Sochib selaku Ketua PC LPNU Kabupaten Jepara, mengatakan bahwa minggu depan akan diagendakan kembali Pelatihan Branding dan Packaging.
(Zul/KA)
Referensi : JEPARA | GISTARA.COM – https://gistara.com/2023/12/06/lejitkan-umkm-nu-pc-lpnu-jepara-latih-pemasaran/